Atambua, GerbangIndo – Sosok atau nama yang akan menjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Belu akan diusulkan atau direkomendasikan bupati Belu terpilih, dr. Agus Taolin.
Pengusulan atau rekomendasi nama untuk mengisi jabatan pimpinan pratama tersebut akan dilakukan dr. Agus setelah dirinya resmi dilantik dan menjabat bupati Belu nantinya.
Hal ini disampaikan Ketua Panitia seleksi pengisian jabatan pimpinan tinggi Pratama secara terbuka kabupaten Belu, Drs. Jamalludin Ahmad, MM ketika dikonfirmasi media ini melalui sambungan telepon selulernya, Kamis (25/03/2021).
Menurut Jamalludin, dalam seleksi pihaknya sudah memutuskan tiga orang nama. Namun belum diusulkan ke KASN melalui Gubernur NTT untuk ditetapkan salah satunya menjabat Sekda Belu defenitif.
Tiga orang nama yang diputuskan tersebut kata Jamalludin sudah dikembalikan pihaknya ke BKD kabupaten Belu dan akan diserahkan untuk diusulkan bupati Belu terpilih setelah dilantik dan resmi menjabat.
“Kita sudah putuskan tiga nama dan sudah kembalikan ke kabupaten untuk diusulkan bupati terpilih setelah dilantik. Usul lewat Gubernur ke KASN,” ungkap Jamalludin.
Jamalludin tidak menyebut siapa saja dari tiga nama yang diputuskan pihaknya untuk diusulkan nanti.
Untuk diketahui, berdasarkan pengumuman dari panitia seleksi nomor BKPSDMD 870/976/XII/2020 tentang Hasil Seleksi Administrasi Pengisian jabatan Pimpinan Tinggi Pratama Sekertaris Daerah Kabupaten Belu menetapkan lima orang ASN yang dinyatakan lulus administrasi dan berhak mengikuti tahapan seleksi selanjutnya yang telah dilaksanakan beberapa waktu lalu yakni uji kompetensi manajerial dan uji kompetensi bidang dan wawancara akhir.